News

Kakanwil Kepada Jemaah Haji: Umur Boleh Tua, Semangat Tetap Muda

PUSARAN.CO – Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Maluku H. Yamin, S.Ag, M.Pd.I mengajak para jemaah haji di Provinsi Maluku terutama jemaah lanjut usia (Lansia) untuk tetap memiliki semangat Muda.

Hal itu disampaikan oleh Kakanwil saat memberikan sambutan pada kegiatan Bimbingan Manasik Haji yang digelar Kantor Kemenag Kabupaten Maluku Tengah di Aula Kantor Kemenag Kabupaten Maluku Tengah, Rabu (5/4/2023).

“Kita harus memiliki semangat anak muda. Usia boleh tua namun semangat harus tetap anak muda,” kata Kakanwil

Dikatakan, Kementerian Agama terus menyiapkan fasilitas dan layanan untuk jemaah haji Indonesia tahun 1444 H/2023 M. Layanan yang disiapkan termasuk memperhatikan kemudahan akses dan kenyamanan aktivitas jemaah haji lanjut usia.

Menurut Kakanwil, kebutuhan jemaah lansia pasti berbeda dibanding dengan jamaah yang usianya lebih muda. Oleh karenanya, perlu diperhatikan dengan detail dan seksama.

“Di Tahun ini kuota haji kembali normal sehingga jemaah haji lansia bisa ikut haji dan ada jemaah yang usianya di atas 99 tahun 6 bulan di Kabupaten SBT. Bisa bayangkan usia di hampir 100 tahun, sehingga dibutuhkan pelayanan khusus dan maksimal,” katanya

Mengakhiri sambutan, Kakanwil berpesan kepada para jemaah haji untuk lebih menjaga hati, menjaga diri, serta menjaga kesehatan menghadapi keberangkatan ke tanah suci.

“Pesan terakhir saya bahwa bapak-ibu merupakan tamu allah, sehingga penting menjaga hati, jaga pikiran dan kesehatan. Tanamkan niat untuk ibadah hanya kepada Allah SWT,” pinta Kakanwil

Assisten I Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Kabupaten Maluku Tengah Silviana Matemu dalam sambutannya saat membuka kegiatan mewakili Pj. Bupati Maluku Tengah mengapresiasi pelaksanaan Bimbingan Manasik Haji yang diselenggarakan Kantor Kemenag Kabupaten Maluku Tengah.

“Kegiatan ini merupakan suatu inovasi dalam rangka membentuk suatu kemandirian jemaah haji dalam melaksanakan ibadah haji di tanah suci dengan baik dan lancar,”

Kepala Kantor Kemenag Kabupaten Maluku Tengah Taslim Tuasikal, S.Ag dalam laporannya mengatakan, peserta yang terlibat dalam kegiatan ini berjumlah 150 para tamu-tamu Allah di Kabupaten Maluku Tengah.

Dikatakan, bimbingan manasik haji sangat dibutuhkan oleh masyarakat khususnya jamaah calon haji untuk menambah wawasan dan pengetahuan tata cara pelaksanaan ibadah haji dan umrah sehingga menjadi jamaah haji yang mandiri, serta tujuan haji mabrur dapat tercapai.

“Bimbingan manasik haji ini nantinya tidak cukup sampai disini saja tapi terus berkelanjutan sepanjang tahun sebagai bekal bapak ibu yang hendak ke tanah suci, bersama para muthowif atau pembimbing lokal, tokoh agama, para penyuluh agama islam baik PNS maupun Non PNS,” pungkas Tuasikal

Kegiatan dengan tema “Haji Ramah Lansia” yang diselenggarakan selama dua hari ini turut dihadiri Ketua LDNU Maluku Ustd. Abdurrahman Tuanaya, Lc, Sekwil GP Ansor Maluku Masyuri Maswatu, Kabag Kesra Kabupaten Maluku Tengah Ira Tuankotta, serta pejabat Kemenag Kabupaten Maluku Tengah. (RLS)

Related Posts

Leave Comment